Sosialisasi
School Today

Polisi Sahabat Anak, Sambut Kunjungan Belajar Puluhan Anak Paud KB Ar-Rayyan Luwuk

83
×

Polisi Sahabat Anak, Sambut Kunjungan Belajar Puluhan Anak Paud KB Ar-Rayyan Luwuk

Sebarkan artikel ini
Kunjungan Belajar Puluhan Anak Paud KB Ar-Rayyan Luwuk ke kantor Mapolres Banggai (Foto : Humas Polres Banggai)

PORTAL LUWUK – Kepolisian Resort Banggai kembali menerima kunjungan anak usia dini untuk mengenal rambu lalu lintas. Kali ini giliran belajar puluhan anak Paud KB Ar-Rayyan Luwuk, Selasa (7/3/23) pagi.

Kedatangan anak-anak usia dini ini bersama guru dan orang tua, disambut personel Satlantas dan Polwan Polres Banggai.

iklan
scrool untuk membaca berita

Kasi Humas Polres Banggai Iptu Al Amin S Muda mengungkapkan, kunjungan tersebut merupakan kegiatan belajar untuk memperkenalkan profesi Polri kepada generasi penerus bangsa.

Baca Juga :  Polsek Lamala Program Police Go To School di SDN Bonebobakal

“Mereka dibawa ke lantai dua untuk melihat foto Kapolres yang pernah memimpin Polres Banggai,”ungkap Iptu Al Amin.

Selain itu, kata Amin, anak-anak Paud juga diantar menuju ruangan Satpas untuk meperkenalkan bagaimana proses menerbitkan SIM.

“Mereka juga diajak untuk diperkenalkan rambu rambu lalu lintas serta diberikan edukasi terkait keselamatan di jalan,”kata perwira pangkat dua balak ini.

Amin menuturkan, proses pengenalan rambu rambu lalu lintas dan edukasi lainya disertai cara bermain dan bernyanyi. “Tujuannya agar mereka bisa memahami rambu-rambu lalu lintas,”tuturnya.

Baca Juga :  Ini Alasan Disdik Banggai Soal Penggunaan Dana BOS Tak Bisa Jangkau Seragam Sekolah

Lebih lanjut, Amin menambahkan, pihaknya juga mengajak anak-anak mengenal tugas Polantas, seperti menaiki mobil Patroli Lalulintas sambil keliling dalam halaman kantor Polres.

“Kegiatan ini merupakan agenda Polri Sahabat Anak (PSA). Tujuannya agar anak-anak dapat membiasakan diri sejak usia dini untuk tertib berlalu lintas,”ujarnya.*