IKLAN
Info Pemda

Car Free Day Mulai Dicanangkan Bupati Amirudin di Luwuk, Genjot Sektor UMKM

189
×

Car Free Day Mulai Dicanangkan Bupati Amirudin di Luwuk, Genjot Sektor UMKM

Sebarkan artikel ini
Rapat persiapan Car Free Day di aula pertemuan Kantor Bupati Banggai (Foto : Hasby Latuba)

PORTAL LUWUK – Hari bebas kendaraan bermotor atau dalam bahasa Inggris disebut Car Free Day mulai dicanangkan Bupati Banggai Amirudin di Kota Luwuk Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah.

Tujuannya, selain sebagai ajang silaturahmi bagi warga kota Luwuk, juga sebagai upaya menggerakkan roda ekonomi sektor UMKM.

iklan
scrool untuk membaca berita

Hal tersebut diungkapkan Wakil Bupati Banggai Furqanudin Masulili saat membuka rapat persiapan Car Free Day bertempat di aula pertemuan umum kantor Bupati Banggai, bukit Halimun, Luwuk Selatan, Selasa (07/02/23).

Olehnya kata Wabup, melalui rapat persiapan ini, harus memperhatikan fasilitas umum milik orang banyak. “Dikaji baik baik, dimana lokasi yang tepat dan bagaimana penerapanya,”ujarnya.

Terutama menghadapi bulan puasa lebaran idul fitri. Harus diatur waktu yang tepat. Terutama arus lalu lintas dan kebersihan. Posisikan warga untuk bisa berjualan pada lokasi jalur yang nanti disepakati.

Baca Juga :  Mendagri Tito Himbau Kepala Daerah Jaga APBD Supaya Tidak Bocor

“Berikan ruang kepada mereka untuk berusaha. Atur yang bagus bagus sehinga bisa ada faedahnya untuk kegiatan ini. Selain silaturahmi sambil berolah raga, pelaku UMKM bisa berkembang. Karena itu tujuan pak Bupati menggalakkan Car Free Day ini,”imbuhnya.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Alpian Djibran selaku pimpinan rapat persiapan Car Free Day mengatakan, kegiatan Car Free Day ini setelah mencermati Banggai bebas Covid-19. Ini adalah program kolaborasi dan elaborasi semua pihak. “Sambil olah raga, silaturahmi, tapi juga membangkitkan usaha UMKM,”tutur Alpian.

Waktu pelaksanaan jika disepakati forum ini, dimulai pukul 06.00 Wita-10.00 Wita. Setiap hari minggu atau seminggu sekali. Ada dua opsi tempat pelakasanaan. Yakni dimulai dari tugu Adipura sampai perempatan Bank Mandiri sepanjang Jl. Ahmad Yani. Opsi kedua dari Bank Mandiri sampai lampu merah di Kelurahan Keraton.

Baca Juga :  Luwuk Rawan Narkoba, Petugas Kembali Temukan 5.047 Butir Obat Jenis THD

Menurutnya, peserta Car Free Day ini akan melibatkan semua pihak. Mulai dari instansi pemerintah, lembaga pendidikan, pejalan kaki, aerobik, senam dan kelompok sepeda.

“Kami siapkan ruang untuk UMKM, dengan syarat tenda tidak permanen. Juga setelah kegiatan harus steril dari sampah. Datang bersih, pulang bersih,”tekan Alpian Djibran.

Terkait kapan mulai dilaksanakan, ujarnya lagi, sesuai rencana awal Maret 2023. “Ini kalau disepakati kita mulai bulan Maret,”ucapnya.*