Banggai

Cegah Macet Kendaraan Pasar Takjil di Kota Luwuk, Kapolres Ade Siapkan Strategi Jitu

164
×

Cegah Macet Kendaraan Pasar Takjil di Kota Luwuk, Kapolres Ade Siapkan Strategi Jitu

Sebarkan artikel ini
Kapolres Banggai AKBP Ade Nuramdani (tengah) saat mendampingi Wakapolda Sulteng Brigjend Pol Hery Santoso pada peresmian Stone Chrusee Plant PT. Teku Sirtu Utama di Desa Teku, Kecamatan Balantak Utara (Foto : Humas Polres Banggai)

PORTAL LUWUK – Proyeksi terjadi kepadatan arus lalu lintas pada ruas jalan jelang puasa ramadhan di Kota Luwuk, sudah terpikirkan Kapolres Banggai Ade Nuramdani.

Melalui pengerahan personil, dipastikan kemacetan akan mampu diurai. Utamanya pada ruas jalan lokasi penjualan aneka takjil dan makanan buka puasa dalam Kota Luwuk, Banggai, Sulawesi Tengah.

iklan
scrool untuk membaca berita

Kapolres Banggai AKBP Ade Nuramdani mengatakan, patroli dan pengerahan personil dilapangan guna mencegah terjadinya kepadatan kendaraan pada titik lokasi penjual takjil dalam kota Luwuk.

Baca Juga :  Diduga Terlilit Hutang Bank, Pria Lontos Luwuk Timur Gantung Diri

“Untuk antisipasi kemacetan dan kepadatan kendaraan ini, kami menempatkan personel untuk melakukan pengaturan,”ungkap Ade Nuramdani kepada awak media, Rabu (22/3/23).

Baca Juga :  PUPR Banggai Fokus Bangun Enam Wilayah SPAM, Sedot Rp 12 Miliar

Selain melaksanakan pengaturan, kata perwira pangkat dua melati ini, kegiatan tersebut sekaligus mengantisipasi terjadinya tindakan pidana kriminalitas seperti curanmor, penjambretan maupun pencurian lainnya.

“Kegiatan pengamanan dan pengaturan akan terus dilaksanakan hingga berakhirnya bulan suci Ramadhan 1444 H/2023 Masehi,”pungkasnya.*