IKLAN
Banggai

Jelang Puasa Ramadhan, Polsek Pagimana Razia Kendaraan di Taloyon Banggai

162
×

Jelang Puasa Ramadhan, Polsek Pagimana Razia Kendaraan di Taloyon Banggai

Sebarkan artikel ini
Polsek Pagimana intens melakukan razia kendaraan bermotor. Kali ini razia dilakukan di Desa Taloyon (Foto : Humas Polres Banggai)

PORTAL LUWUK – Aparat Polsek Pagimana melakukan razia kendaraan bermotor di Jalan Trans Sulawesi, Desa Taloyon, Kecamatan Pagimana, Banggai, Sulawesi Tengah, Senin (20/03/22).

Upaya ini dilakukan kepolisian dalam rangka mengantisipasi tindak kriminalitas dan gangguan kamtibmas menjelang bulan suci ramadhan 1444 hijriah.

iklan
scrool untuk membaca berita

Razia tersebut merupakan bagian dari kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (KRYD) untuk mengantisipasi terjadinya kriminalitas dan masuknya barang barang terlarang.

Baca Juga :  Polres Banggai Beri Penghargaan Tujuh Anggota Berprestasi

“Sasaran dari KRYD ini adalah kendaraan roda dua maupun roda empat,”kata Kapolsek Pagimana AKP Makmur, Selasa (21/3/23) pagi.

Selama kegiatan tidak ditemukan adanya barang terlarang ataupun lainnya. Selain itu, razia bertujuan mengantisipasi dan mencegah masuknya pelaku kriminal dari luar wilayah.

Baca Juga :  Diduga Terlilit Hutang Bank, Pria Lontos Luwuk Timur Gantung Diri

“Secara umum wilayah hukum Polsek Pagimana sampai saat ini dalam situasi aman dan kondusif,”ucap Makmur.*