SKRIP BANER ATAS
Info PUPR

Lubang Menganga di Jalan Brigjen Katamso Luwuk, Kabid Bina Marga : Segera Kami Perbaiki

70
×

Lubang Menganga di Jalan Brigjen Katamso Luwuk, Kabid Bina Marga : Segera Kami Perbaiki

Sebarkan artikel ini
Kondisi Jalan Brigjen Katamso di Kelurahan Luwuk ambruk dan membuat lubang menganga (Foto : Hasby Latuba)

PORTAL LUWUK – Kondisi ruas jalan di Kota Luwuk Kabupaten Banggai terus mengalami perbaikan dan peningkatan. Untuk tahun ini saja Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai menggelontorkan anggaran Rp2,9 miliar hanya untuk perbaikan dan peningkatan sejumlah ruas jalan dalam kota. Salah satunya Jalan Brigjen Katamso depan PT Pos Inonesia (Persero) Cabang Luwuk.

Pantauan media ini, meskipun terjadi perbaikan jalan yang terus intens dilakukan, tetapi masih ada saja poros yang mengalami ambruk membentuk lubang menganga.

iklan
Scrool Untuk Membaca Berita

Hal ini terlihat di jalan Brigjen Katamso depan PT Pos Indonesia Cabang Luwuk, Kelurahan Luwuk, tepat pada persimpangan jalan antara depan gedung TK Adyaksa (eks Kantor Kejaksaan Negeri Luwuk) dan PT Pegadaian Luwuk.

Baca Juga :  Akses Masuk Rumah Ditembok Tetangga Sendiri, Terjadi di Luwuk Banggai

Jalan menganga berbentuk lubang berdiameter 30 centimeter itu nampak mengalami longsor, tepat disamping trotoar. Jika tidak segera diperbaiki akan membesar dan hal ini berpotensi membahayakan para pengguna arus lalulintas, khususnya kendaraan roda dua dan empat.

Baca Juga :  Partisipasi Pemilih PSU TPS 12 Kelurahan Luwuk Untuk Caleg DPR RI Capai 62,7%, Diikuti 145 Pemilih

Menyikapi hal ini Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR Banggai, Fikri Dari mengatakan akan segera memperbaiki dengan menutup lubang jalan. “Segera kami perbaiki,”ungkap Fikri kepada Portalluwuk.com, dua hari lalu.

Praktis jika instansi tersebut segera memperbaiki dan menutup kembali lubang dimaksud, kekuatiran kecelakaan pengguna jalan yang melintas akan terhindar.*