IKLAN
Banggai

Jalan Labobo Dikosongkan, Jelang Pembangunan Pasar Simpong Luwuk

554
×

Jalan Labobo Dikosongkan, Jelang Pembangunan Pasar Simpong Luwuk

Sebarkan artikel ini
Pintu masuk di Jalan Labobo menuju pasar Simpong Luwuk Selatan mulai dikosongkan pedagang (Foto : Istimewa)

PORTAL LUWUK – Aparat gabungan TNI-Polri dan Sat Pol PP terus intens mensosialisasikan pengawasan dan penertiban pedagang Pasar Simpong Luwuk, Jumat (23/6/2023).

Upaya sosialisasi tersebut jelang pembangunan pasar Simpong yang mulai dikerjakan awal Juli 2023. Praktis kawasan yang saat ini ditempati ratusan pedagang, mau tak mau harus pindah sementara waktu.

iklan
scrool untuk membaca berita

Mengingat rencana pembangunan cukup beresiko tinggi karena harus membangun kontruksi dua lantai pada eks lokasi kebakaran pasar beberapa waktu lalu.

Jika pengaturan dan pemindahan pedagang tak segera disosialisasikan, maka pengerjaan proyek tersebut akan mengalami kesulitan, utamanya akses keluar masuk mobil pembawa material bangunan.

Ketua Tim Terpadu Penataan Pasar Simpong (TPPS) Syafrudin Muid mengatakan, upacaya sosialisasi terus digencarkan dalam rangka menyampaikan maksud dan tujuan pemerintah membangun pasar.

Baca Juga :  Seklur Karaton Janji Akan Cek Lokasi Gudang Baru di Teluk Lalong

Kegunaanya tentu infrastruktur ini secepatnya dibangun, masyarakat dan pedagang akan bisa terlayani dengan baik.

“Kami lakukan dengan cara pendekatan persuasif. Berharap para pedagang sudah mengetahui rencana relokasi pada lokasi lama belakang gedung baru yang dibangun beberapa tahun lalu,”ujar Syafrudin.

Pantauan media ini tim mulai mensterilkan jalur masuk pasar di jalan Labobo tampak terlihat mulai dikosongkan. Langkah ini sebagai pelarangan agar bahu jalan tidak digunakan sebagai lokasi berjualan.

“Jalan labobo sudah disterilkan. Perlahan sosialisasi terus ditingkatkan sambil menunggu pengaturan pemerintah dan jadwal pembangunan proyek,”tandasnya.

Kapolsek Luwuk AKP Agung Kastria Kesuma menuturkan, tim yang diturunkan terdiri Sat Pol PP, Polsek dan Koramil mulai pukul 06.00 wita hingga pukul 09.00 wita.

Hadir Kaban Kesbangpol Syaripuddin Muid selaku ketua tim, Camat Luwuk Selatan Rifody Penak, Kabid Trantibum Sat Pol PP Mukhtar Dani, Kasub Kerma Bag Ops Polres Banggai AKP Kristi Konjansow, Danramil Luwuk Letda Inf. Romel Kamea, Lurah Simpong, dan KUPT Pasar Simpong.

Baca Juga :  Pengendara Diminta Berhati Hati, Potensi Longsor Susulan di Tolisu Toili Jaya

“Kita ingin memastikan, bahwa pedagang mematuhi peraturan untuk tidak berjualan lagi dibahu jalan area masuk dan keluar pasar, karena mengganggu arus lalu lintas,”ujar AKP Agung.

Kapolsek mengatakan, sebagian para pedagang, sudah bersedia tidak beraktivitas jual beli di lokasi dimaksud. Namun sebagian pedagang masih perlu dilakukan pendekatan.

“Pendekatan persuasif, karena masih nekat berjualan di lokasi bahu jalan, meski aparat gabungan sudah memberikan pengarahan,”katanya.

Penertiban Pasar Simpong Luwuk ini, berakhir dalam keadaan aman. Selanjutnya, hasilnya nanti akan dievaluasi Pemda Banggai untuk mengambil langkah kebijakan selanjutnya.*